WhatsApp Icon

Baznas Majalengka Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Leuwimunding a.n Ibu Raisah

11/06/2025  |  Penulis: Robi Ferdian

Bagikan:URL telah tercopy
Baznas Majalengka Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Leuwimunding a.n Ibu Raisah

Baznas Majalengka Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Leuwimunding a.n Ibu Raisah

Baznas Majalengka Salurkan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Leuwimunding a.n Ibu Raisah

Majalengka, Rabu 11 Juni 2025 – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Majalengka kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap warga yang terdampak musibah. Kali ini, bantuan disalurkan kepada Ibu Raisah, warga Desa Nanggerang, Kecamatan Leuwimunding, yang rumahnya mengalami kebakaran beberapa waktu lalu.

Penyerahan bantuan dilakukan secara simbolis oleh perwakilan Baznas Majalengka, yaitu Bapak Wawang dan Bapak Haji Agus Tohir. Bantuan ini merupakan bagian dari program tanggap darurat Baznas, yang bertujuan membantu meringankan beban korban bencana dan mempercepat proses pemulihan.

Ibu Raisah mengucapkan terima kasih atas perhatian dan bantuan yang diberikan. Ia berharap bantuan ini dapat membantu memperbaiki kondisi rumahnya dan memulihkan kehidupannya pasca musibah.

Baznas Majalengka menyampaikan bahwa program bantuan kebencanaan akan terus dilaksanakan sebagai bentuk komitmen dalam melayani dan membantu masyarakat yang membutuhkan, terutama mereka yang tertimpa musibah seperti kebakaran, banjir, maupun bencana alam lainnya.

"Semoga bantuan ini bermanfaat dan dapat meringankan beban Ibu Raisah serta keluarga," ujar salah satu perwakilan Baznas saat penyerahan bantuan.

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat